Pendahuluan
It is not how much you earn, but how well you plan it…
Tidak tergantung berapa besar penghasilan anda, akan tetapi seberapa baik anda mengelola dan merencanakannya.
Perencanaan keuangan, menjadi trending topic saat ini, seiring dengan kemajuan jaman dan teknologi. Ke depan, tantangan dan persaingan hidup akan semakin sulit dan kejam. Hanya orang-orang yang mampu mengantisipasi masa depan yang akan tetap survive dan menjadi pemenang.
Pertanyaannya adalah, apakah anda sudah siap menghadapi masa depan?
Dengan workshop singkat ini, kita coba bangun pemahaman akan pentingnya financial planning bagi diri sendiri maupun keluarga, dan tentu, mampu membuat perencanaan keuangan melalui latihan dan simulasi yang dilakukan dalam workshop yang sangat menarik ini.
Dalam workshop ini, akan diulas tuntas trik/tips berikut ini:
- Taktik efektif menyiapkan dana darurat
- Bijak berinvestasi dan mempersiapkan masa depan yang uncertainty.
- Bagaimana mengelola arus kas sehingga optimal.
Dengan workshop ini, anda diharapkan bisa:
- Membuat Perencanaan Keuangan pribadi dan keluarga.
- Menyiapkan dana darurat, dana kesehatan, dana pensiun.
- Bijak berinvestasi dan mengelola keuangan, saat ini dan masa datang.
Silabus Workshop:
- 6 Steps in Financial Planning
- Risk Profile
- Need vs Want
- Emergency Fund
- Pension Fund
- Insurance
- Health
- Cash Flow and Balance Sheet
- Financial Check Up
- Setting your Financial Goals
- Financial Freedom
Metode Workshop:
Dengan menggunakan konsep interactive presentation – komunikasi dua arah, group discussion, brainstorming, team building, games/ jokes/ice breaker, role play, case study, simulasi dan pemutaran video.
Motivational dan inspirational workshop ini, materinya akan dibawakan oleh trainer dengan gaya yang khas, bahasa yang lugas/gampang dicerna dan gamblang, mengalir, santai, segar dan bersahabat (friendly, fresh, fun) diselingi video motivasi yang “inspiratif” dan contoh-contoh kasus yang nyata/realistis (pernah dialami), dengan joke/canda dan games (ice breaker) yang menyentuh dan menggugah nurani,. Workshop ini dikemas dengan konsep learning and edutainment – membumi dan applicable – sehingga mampu menularkan motivasi dan adrenalin untuk berbenah diri dalam financial planning, sehingga menjadi probadi yang solid, kokoh dan gigih demi meraih sukses masa depan.