Trainer

Dian Novian

Dian Novian

Dian Novian adalah seorang Trainer dan Konsultan Teknologi dengan pengalaman lebih dari 17 tahun. Memulai karir professional sebagai Konsultan IT di Astra Graphia Information Technology (AGIT) Praktisi IT berpengalaman bekerja dengan spesialiasi pada bidang Database Architect, Database Enginer, IT Service Management, IT Asset Management, IT Project Management, Software Development,  IT Technical Trainer, IT Training Development, and IT Training Management. Terlibat diberbagai pengembangan dan implementasi Project IT menangani lebih dari 25 proyek seperti Pembangunan Platform Sistem Aplikasi, kajian IT Master Plan, IT Audit, Perancangan Tata Kelolah ITSM, Implementasi IT Service Management, Perancangan Enterprise Architecture, dll Trainer memiliki Sertifikasi Internasional bidang IT, seperti : Scrum Foundation Professional Certificate (SFPC) Microsoft Certified Trainer (MCT) Microsoft Certified Professional (MCP) Microsoft Certified Technology Specialist (MCTS) Microsoft Certified Technology Professional (MCITP) Microsoft Technology Associate (MTA) Microsoft Office Specialist (MOS) CLOUDERA : Introduction to Cloudera Data Warehouse – Self Service Analytics in the Cloud with CDP

Muhammad Zulkifli, M.SI

Muhammad Zulkifli adalah praktisi dan konsultan Public Relations selama hampir 20 tahun. Karirnya dimulai dari perusahaan nasional hingga multinasional seperti PT Summarecon Agung Tbk, PT Sanggraha Daksamitra, Fortune PR, perusahaan riset Australia Isentia, firma public relations Singapura PRecious Communications, Gromenko & Partners Pte Ltd hingga Priority Consultants. Ia juga pendiri dan Direktur Eksekutif dari IMPACT Institute, lembaga non profit yang fokus pada penelitian media dan opini publik. Sebagai trainer Public Relations, Muhammad Zulkifli telah berbicara di hadapan ribuan orang sejak tahun 2010 dari berbagai lembaga dan perusahaan yang mengundangnya, mulai dari korporasi, universitas, lembaga sosial hingga komunitas bisnis. Beberapa di antaranya adalah Kementerian Keuangan RI, Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Universitas Indonesia, Dirjen Pajak, Hipmikindo, Perhumas, InfoBank Institute, PPA Institute, Universitas Islam Bandung, Politeknik AKA, dan lain-lain. Sebagai konsultan Public Relations, Muhammad Zulkifli juga telah membantu banyak lembaga dan perusahaan baik Indonesia maupun perusahaan global untuk mencapai tujuan organisasinya, seperti PT Phapros Tbk, PT Agung Podomoro Tbk, PT Lintas Marga Sedaya, Great Eastern, Perusahaan Film Nasional (PFN), Komisi Pemilihan Umum (KPU), startup Gradana, Gorry Holdings, dan lain-lain. Sedangkan untuk klien luar negeri, ia pernah menangani Uber, Fortinet, HP, NEC, Casio, Seiko, Modena, MediaTek, Cohesity, Rimini Street, Appdome, dan sebagainya. Pencapaian dalam menjalankan kegiatan public relations antara lain adalah meningkatkan penjualan brand jam tangan 10% dalam satu tahun, menurunkan tonalitas berita negatif sebuah perusahaan properti hingga kisaran 30% dalam kasus reklamasi dalam kurun waktu dua bulan, meningkatkan opini positif sebuah lembaga pengawasan sehingga mendapat dukungan dari anggota DPR RI, membantu perusahaan health-tech lokal mendapatkan pendanaan Pre-Seri A dari venture capitalist Singapura, membantu perusahaan teknologi AI asal Amerika Serikat mendapatkan klien bank ternama Indonesia dalam waktu kurang dari 6 bulan sejak masuk ke Indonesia, dan lainnya.

Denni Lusgia

Seorang praktisi manajemen SDM yang memfokuskan diri dalam hal bisnis proses dan implementasi alat ukur. Beliau alumni dari ITB Bandung yang berpengalaman dalam perencanaan SDM, asesmen kompetensi dan analisis jabatan dengan metode 360°. Beberapa klien yang pernah ditangani antara lain Kalbe, Asuransi Jiwa Manulife, PT. Askes, KOKARGA, dan lain-lain.

Karya Bakti Kaban, ST., MM.

Karya Bakti Kaban sudah berpengalaman selama 23 Tahun dalam Manajemen SDM, 11 Tahun dalam Layanan Konsultasi SDM dan 5 Tahun dalam Manajemen Perubahan. Memiliki Sertifikasi DISC dari Thomas International. Beliau Profesional untuk Sistem : Analisis Beban Kerja, Spesialis Struktur Gaji, Asesor Kompetensi SDM, Pengukuran ROI SDM (Rekrutmen, Pelatihan & Pengembangan, Kompensasi & Manfaat, dan Hubungan Industrial). Beberapa Event dan kegiatan di tahun 2000 – 2022 seperti: Komunitas HR (HR Forum, PMSM Indonesia), Komunitas Gereja (Bonaventurem GKI Kwitang), Universitas (PPM, Petra, Telkom, Trisakti, STIE Nusantara), BUMN (TVRI, RRI, Menegkominfo), Perusahaan (Astra Honda Motor, CCM Group, Columbia Group, Cisco, Mensa Group). Klien yang perna di tangani : Government : TVRI, KOMINFO, KEMENPAR, DEPKEU, RRI, BP Tapera, Bank BTN, AirNav Indonesia, PT Angkasa Pura 1 Private : Visitek, Arsena, PT Bina Karya, PT Berca Hardaya Perkasa, Bank Jabar, Bank Mandiri, Jaya Mandiri Sukses, Dua Naga Group, Margonda City, PT Columbia, PT Sinar Pematang Mulia (Lambang Jaya Group), Andrew Tani & Co

Yudi Wijayanto

Sebagai seorang psikolog dengan pengalaman lebih dari dua dekade, Yudi memiliki latar belakang yang luas dalam berbagai bidang psikologi, termasuk asesmen, psikometri, dan pengembangan kompetensi. Yudi telah menyelesaikan pendidikan di Universitas Indonesia dan telah membangun reputasi sebagai seorang konsultan terkemuka di industri ini. Karier Yudi dimulai sebagai Staff Advisor di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, di mana beliau memperoleh pengalaman berharga dalam bekerja dengan mahasiswa dan staf fakultas. Selanjutnya, Yudi bergabung dengan perusahaan PMA ternama, di mana beliau menggunakan keahlian untuk membantu organisasi meningkatkan tenaga kerja. Selama perjalanan karier, Yudi telah bekerja dengan berbagai perusahaan nasional dan internasional, termasuk Hewitt Associates dan UNDP, memberikan saran ahli dalam upaya mereka untuk meningkatkan sumber daya manusia. Beliau telah berhasil memimpin banyak proyek SDM di berbagai industri, seperti perbankan, asuransi, ritel, otomotif, dan minyak. Beliau juga telah memberikan layanan konsultasi untuk beberapa lembaga pemerintah, Badan Usaha Milik Negara, dan LSM, membantu mereka mencapai tujuan organisasi mereka. Selain pekerjaan konsultasi, Yudi juga mendirikan perusahaan sendiri, Prakarsa Consulting, di mana menjabat sebagai CEO. Di bawah kepemimpinan beliau, Prakarsa Consulting telah membantu banyak organisasi meningkatkan strategi SDM mereka, sehingga menghasilkan peningkatan produktivitas, efisiensi, dan kepuasan karyawan. Selain itu, Yudi memiliki minat yang mendalam dalam bidang teknologi informasi dan kecerdasan buatan (AI). Beliau telah memperoleh penguasaan dalam bidang Prompt Engineering dan AI, yang memungkinkannya menggabungkan pengetahuan psikologi dengan teknologi terkini untuk menciptakan solusi inovatif dalam menghadapi tantangan zaman modern. Selain keterampilan dan keahlian dalam psikologi dan teknologi, semangat kewirausahaan Yudi juga telah mendorong untuk memulai perusahaan startup di bidang teknologi informasi. Beliau percaya bahwa gabungan pengetahuan dalam psikologi dengan kecanggihan teknologi dapat membawa manfaat besar dalam memecahkan masalah-masalah kompleks saat ini. Secara keseluruhan, pengalaman luas beliau dalam bidang psikologi, pengetahuan dan penguasaan dalam Prompt Engineering dan AI, serta semangat kewirausahaan menjadikan beliau aset berharga bagi organisasi atau proyek apa pun yang diikuti.

Nyoman Purnaya, ST., MBA.

Pengalaman lebih dari 18 tahun sebagai praktisi dan konsultan di industri Logistics dan Supply Chain pada perusahaan nasional maupun multinasional. Lulusan Teknik Industri dari ITN Malang dan Master Business Administration dari UGM. Mendapatkan sertifikasi logistics & transportation management dari CILT-UK, sertifikasi logistics management (ESLog) dari European Logistics Association Sertifikasi Asesor Kompetensi Logistik dari BNSP. Ia telah membantu berbagai perusahaan swasta, BUMN dan lembaga pemerintah dalam menerapkan praktik terbaik manajemen logistik dan supply chain, dalam bentuk konsultasi dan memberikan pelatihan berbagai topik di bidang manajemen logistic dan supply chain, dan proses improvement. Beberapa perusahaan dan lembaga pemerintah yang telah dibantu dari berbagai jenis industri seperti electronic, otomotif, FMCG, pharmaceutical, distribusi, fertilizer, mining, construction, lembaga Pendidikan, Kementerian, dan lembaga pemerintah lainnya.

Yovita Ariani, S.E., M.Ak

Fasilitator memiliki pengalaman 18 tahun dalam bidang assurance yang mengawali karir nya di bidang eksternal audit di salah satu Kantor Akuntan Publik Big 4. Fasilitator memiliki pengalaman dalam melakukan audit di berbagai perusahaan baik nasional maupun internasional. Fasilitator juga memiliki pengalaman dalam bidang governance yang membantu dalam penentuan kebijakan dalam alur proses bisnis perusahaan dengan mempertimbangkan pengendalian internal, efektivitas dan efisiensi proses bisnis. Di sisi lain, Fasilitator juga memiliki minat yang besar terhadap dunia pendidikan dengan menjadi dosen Akuntansi di salah satu perguruan tinggi di Indonesia.

Fahrulrazi, SE, MM, CHRP, CHRM

Memiliki pengalaman lebih dari 23 tahun berkarir sebagai praktisi di bidang HRD mulai dari bawah sampai menduduki posisi Manajerial di Perusahaan Asing Multinasional dan General Manager di Perusahaan Swasta Nasional. Dengan pengalaman bekerja sebagai praktisi HRD di delapan Perusahaan dengan industri yang berbeda baik Perusahaan Nasional, anak Perusahaan BUMN maupun Perusahaan Multinasional membuatnya banyak mendapatkan pengetahuan, keterampilan dan keahlian terutama yang terkait dengan program Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dan Kepemimpinan (Leadership Skill) serta penerapannya di Perusahaan. Kompetensi yang dimiliki selama berkarir sebagai praktisi HRD adalah tehnik Menyusun Job Analysis, Job Description dan Job Designed, Menyusun Training Need Analysis (TNA), Membuat SOP sesuai standard ISO 9000, Bagaimana menyusun dan membuat PKB/PP, Hard and Soft Skill untuk HR Pemula,  Menyusun Performance Appraisal dan KPI, Behavioral Event Interview & Employee Induction, Merancang Simple Salary Structure yang Aplikatif, Set up HR Budgeting & HR Reporting, Benefit and Compensation & Praktek, PHK dan Pesangon, Recruitment Selection Placement and Induction, Leadership Skill serta Problem Solving and Decision Making. Adapun Perusahaan-perusahaan yang pernah dibantu dalam penerapan program Pengembangan SDM adalah Perusahaan Textile dan Garment, Perusahaan Packaging, Perusahaan Logistics, Anak Perusahaan BUMN, Perusahaan Sertifikasi, Perusahaan Distributor Alat Berat,  LSM Kesehatan Asing dan Perusahaan Importir Buah Segar.

Dianti Arudi dan G. Suardhika

Dianti Arudi, SS, MBA Mengawali karir sebagai seorang journalist pada the Nihon Keizai Shimbun, Dian mengalami langsung, belajar dan berubah, serta mendapat manfaat dari ketrampilan komunikasi. Karir selanjutnya sebagai marketing professional sekaligus trainer dan konsultan pada beberapa institusi jasa semakin memperluas pengalamannya khususnya dalam bisnis jasa. Sebagai trainer, Dian berkesempatan melakukan training baik public classes maupun in-house di berbagai industri mulai dari manufaktur elektronika hingga jasa catering, dari percetakan hingga shipping. Dian memperoleh Master in Business Administration dari Institut Pengembangan Manajemen Indonesia (IPMI), Jakarta – Monash University, Australia.   G. Suardhika,MBA Memiliki banyak pengalaman sebagai HR Consultant dan pernah menempati posisi senior management di sebuah perusahaan penerbangan Indonesia . Salah satu topik unggulan pelatihan yang biasa dibawakan diantaranya leadership, Supervisory, Performance Management dan Coaching.  Beberapa klien yang pernah ditanganinya: AQUA,OPEL/General Motors, Garuda Indonesia, Indomobil Suzuki International, Bredero Price, Telkom, Thames PAM Jaya, Asia Pulp and Paper dan Telkomsel.  Suardhika berlatar belakang pendidikan Psikologi dari UI dan MBA dari IPMI (Institut Pengembangan Manajemen Indonesia.

Henry Sumartono dan Rudityo Priyo Huntoro

Henry Sumartono Lebih dari dua dasa warsa berkecimpung di industri pelumasan, alat berat, pembangkit energi, transportasi, industri manufaktur, pertambangan, oil dan gas. Sebagai praktisi dengan latar belakang pendidikan S1 Teknik Mesin pernah menduduki posisi sebagai lube engineer hingga posisi managerial di perusahaan nasional dan multi nasional seperti PT Trakindo Utama (Caterpillar Product) , PT ExxonMobil Lubricants Indonesia, PT ConocoPhillips Downstream Indonesia, PT Wartsila Indonesia, PT Total Oil Indonesia, PT Bucyrus Indonesia (Caterpillar, Inc) dan PT Volvo Indonesia.   Rudityo Priyo Huntoro Kurang lebih sekitar 20 Tahun berkecimpung di dunia Alat Berat untuk berbagai aplikasi Industry (Mining, Construction, Oil & Gas, Forestry, Agriculture dan industry Manufacture ) serta  penguasaan dengan  berbagai Product dari  Amerika, Eropa  dan Asia  seperti  Caterpillar, Volvo, Terex, Cumminn, Olympian , Sullair,  Hyundai, AMW, Scania dll. Ditambah pengalaman menjalankan world Class  Technical Training Center – Caterpillar, selama 12 Tahun menambah Exposure serta Panggilan  untuk Sharing  dan transfer  Knowledge tentang dunia Heavy Equipment.

Purwadi, ST. MSi & Agustinar Ginanjar, Psi

Purwadi, ST. MSi   & Agustinar Ginanjar, Psi Purwadi, ST. MSi : Tenaga ahli dengan latar belakang praktisi selama lebih dari 15 tahun di berbagai industri seperti manufacturing, fabrication, petrochemical dan dengan posisi terakhir sebagai praktisi HSE di Chevron Geothermal Indonesia. Menangani konsultasi, training dan audit di berbagai perusahaan besar seperti Nusa Halmahera, Gold Mining, Pertamina Talisman, Krakatau Engineering, Total Indonesia, Gobel Darma Sarana Karya, Agung Concern, PLTGU-PLN Cilegon, Commonwealth Steel, VICO dan lain-lain. Beliau pernah berhasil membawa Amoco meraih rating Green (kriteria Health, Safety, dan Environment) dalam program PROPER KLH Tahun 2011. Agustinar Ginanjar, Psi : Agustinar Ginanjar adalah Praktisi dan konsultan pengembangan sumber daya manusia selama lebih dari 15 tahun. Pengalaman konsultan antara lain di IPMI Management Development Center (Institut Pengembangan Manajemen Indonesia) dan MUC Consulting Group. Pengalaman praktisi antara lain sebagai pembina (coaching & counseling) dari lebih 100 perusahaan lokal binaan Chevron Indonesia (program pembinaan bisnis mandiri ini berhasil meraih penghargaan tertinggi tahunan PROPER Emas dari Kementrian Lingkungan Hidup sejak tahun 2010). Agustinar juga sebagai tim penulis Buku : A Journey To Gold, KLH Juni 2013, bagian Local Business Development. Menamatkan pendidikan Psikologi dari Universitas Indonesia dan menerapkan gaya belajar yang participant centered serta Visual-Auditori-Kinestetik untuk proses belajar yang optimal. Pakar dalam interpretasi DISC test dan penerapan langsung di tempat kerja. Klien yang pernah ditangani antara lain, Indosat, DHL, Trelleborg, Saraswanti Indo Genetech dan YMPG Matsushita Gobel.

Dhonie Imansari & Ludwig Suparmo

Dhonie Imansari & Ludwig Suparmo Pelatih 1: Dhonie Imansari Sejak 1988 sebagai Penyiar dan Pembawa Acara beberapa program acara di TVRI.Menyelesaikan pendidikan Business Administration di Atma Jaya Jakarta, dan mengikuti pendidikan Broadcasting di TVRI. Sering diundang sebagai pembicara Publik Speaking, atau MC dan Protokoler di beberapa instansi, antara lain di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, LIPI, BSN, PIA Ardya Garini AU, Seskoad.Sejak 2007 mengajar mata kuliah Public Speaking di STIKOM InterStudi jurusan Broadcasting, Publik Relation dan Komunikasi Bisnis.Juga mengajar dalam program Pembimbingan Karier Mahasiswa di Universitas Katholik Atma Jaya Jakarta, dan menjadi dosen tamu di FISIP UI dan Universitas Esa Unggul.Sekarang menjadi tahun ke empat sebagai Ketua LSK-MC (Lembaga Sertifikasi Kompetensi Master of Ceremony) yang bernaung dibawah direktorat pembinaan kursus dan latihan (Dirbinsuslat) Kementerian Pendidikaan dan Kebudayaan.Sejak 2012 menjadi salah satu Penguji Uji Kompetensi Penyiar Nasional. Pelatih 2: Ludwig Suparmo 30 tahun bekerja di perusahaan Multi Nasional dan perusahaan Komunikasi Nasional yang ternama. Berpengalaman dalam In-house Training maupun Public training dalam topik-topik ilmu komunkasi praktis. Keahliannya yang mendapat pengakuan antara lain adalah dalam pelatihan Manajemen Isu dan Krisis, Budaya Perusahaan dan Efektif Public Relations.

Ferry Basudewo & Billy Asmoro

Ferry Basudewo & Billy Asmoro Ferry Basudewo Sertifikat Lulusan Adelaide Institute of TAFE Alumnus Sarjana Universitas Katolik Parahyangan Pengalaman Kerja: Berpengalaman sebagai perbankan selama 20 tahun, dengan posisi terakhir sebagai Wakil Presiden Senior (SVP) di Bank HSBC Indonesia. Personal Sales dan Payroll Sales Head, Sales Head Premier Banking di Bank HSBC Kepala Penjualan & Distribusi di Bank Andara Kepala Penjualan Eceran di Bank Chinatrust Indonesia Kepala Penjualan Regional Wealth Management, Kepala Penjualan CF Perbankan Syariah, Kepala Manajemen Pemulihan, Kepala Penjualan Keuangan Konsumen, Kepala Penjualan Kewajiban Negara & Investasi, Manajer Penjualan Cabang di Bank ABN AMRO Supervisor Penjualan Kartu Kredit di Citibank NA Berpengalaman sebagai fasilitator untuk pelatihan perbankan.   Billy Asmoro Alumnus Gelar Sarjana STIE PERBANAS Pengalaman Kerja: Berpengalaman sebagai keuangan perbankan selama 16 tahun, dengan posisi terakhir sebagai Wakil Presiden Senior Asisstant (SAVP) Divisi Bisnis Kartu di Bank Danamon Indonesia. Kepala Manajemen Outsource Penjualan, Kepala Bisnis Outregion Bank Danamon Indonesia. Manajer Manajemen Outsource Penjualan Citibank. Berpengalaman sebagai fasilitator untuk pelatihan perbankan.

Surya Rachmannuh, MBA, PLT, CLC

Surya Rachmannuh adalah seorang Profesional License Trainer dari MWS Internasional dan Certified Leadership Coach dari Cherish Indonesia, yang telah melatih ribuan peserta dalam pengembangan kompetensi Supervisor / Manajer di berbagai perusahaan seperti ADR Groups of Companies, Kalbe Farma, Orang Tua Group dan Mayora Groups, memberikan pelatihan kepada berbagai Rumah Sakit di seluruh Indonesia dengan berbagai topik selain Prolem Solving and Decision Making seperti Service Excellence, Transformational Leadership, Assertiveness, Ekesekusi, dan masih banyak topik lainnya yang berhubungan dengan manajemen dan kepemimpinan. Surya Rachmannuh juga seorang Coach terlatih yang fokus pada pengembangan dan peningkatan kinerja.

Surya Mardi Dominic

Surya Mardi Dominic, seorang praktisi profesional dan akademisi di bidang akuntansi, audit dan pengendalian internal. Beliau lulus Pendidikan Profesional Akuntan, Sertifikasi Profesional Internal Audit dan Information System Audit, Universitas Indonesia serta Bersertifikasi Akuntan Publik (CPA). Pendidikan terakhir adalah S2, Sekolah Tinggi Manajemen PPM dan memiliki spesialisasi di bidang Manajemen Resiko dan Analisa Keuangan serta lulus sertifikasi Diploma International Financial Reporting Standard (Dip. IFR) dan sertifikasi Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (CPSAK). Selain aktif sebagai pembicara seminar dan anggota organisasi Ikatan Akuntan Indonesia (IAI), dosen di Universitas Padjajaran dan berbagai Universitas dan lembaga pendidikan pelatihan seminar lainnya, beliau saat ini menjabat professional sebagai Assistant Vice President Financial Statement yang bertanggung jawab dalam hal penyusunan laporan keuangan dan tahunan (annual report) perusahaan di BUMN Indonesia terdaftar pada Bursa Efek New York dan Indonesia dimana sebelumnya bekerja pada senior level di Kantor Akuntan Publik (KAP) Big Four terbesar.

9684
× Ada yang bisa dibantu? Available from 06:00 to 23:00 Available on SundayMondayTuesdayWednesdayThursdayFridaySaturday